News

Satgas Binmas Ops Damai Cartenz-2022 Laksanakan Giat KOTEKA

Avatar photo
×

Satgas Binmas Ops Damai Cartenz-2022 Laksanakan Giat KOTEKA

Sebarkan artikel ini

Jayapura – Satgas Binmas Ops Damai Cartenz-2022 wilayah Puncak melaksanakan kegiatan Koteka yang bertempat di Kampung Kimak Distrik Ilaga. Senin (18/4/2022).

Giat yang dimulai pukul 09.30 WIT diikuti oleh lima Personel Satgas Binmas yakni, Iptu Yonias Purwanto, Brigpol Daharun, Brigpol Jimi Mebri, Bripda Wellon Kayai dan Bripda Wences Rumsifa. Sementara empat dari Personel Tim medis Satgas Binmas yakni, Ipda Dr. Muhammad Abdul Rochman, Bripda Syehnam Putra, Amd Kep, Bripda Bachtiar Abdi Sonjaya, dan Bripda Achmadi Ramlan, Amd Kep, adapun Personil lain yang terlibat yaitu, 12 Pers Satgas Gakkum, tiga Pers Satgas Humas. Sasaran kegiatan Koteka kali ini yaitu Pilemon Murib (Tokoh Masyarakat).

Korwil Puncak Iptu Yonias Purwanto menjelaskan Satgas Binmas Ops Damai Cartenz 2022 kepada Pilemon Murib dan keluarga tentang Program Kasuari bidang peternakan Babi, perikanan kolam ikan yang sudah menyentuh masyarakat Puncak dengan tujuan membantu mensejahterakan masyarakat Ilaga kabupaten Puncak.

Selain itu Korwil Puncak juga menjelaskan tentang Satgas Binmas Ops Damai Cartenz bersama tim medis Satgas Binmas dan Satgas Preventif yang didatangkan lansung dari Mabes Polri dengan tujuan melayani dan melindungi masyarakat Puncak.

Terkait hal itu Pilemon Murib, mengucapkan terima kasih kepada Satgas Binmas Ops Damai Cartenz yang telah melayani dan melindungi masyarakat Puncak, serta membantu mensejahterakan masyarakat Puncak di bidang peternakan, perkebunan dan perikanan.

“Kami harap program Binmas Noken tetap berkelanjutan serta memantau dan memberikan ilmu tentang beternak, berkebun dan perikananan yang baik dan berkembang agar bibit tetap sehat dan berkembang,” harap Pilemon.

Diakhir kegiatan Korwil Puncak, tim medis dan Satgas Preventif memberikan paket sembako kepada Pilemon Murib dan keluarga agar hubungan silaturahmi tetap terjaga dengan baik dan menghimbau untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di Distrik Ilaga dan sekitarnya.

Giat yang berakhir pukul 10.30 WIT berjalan aman dan lancar. (Ms).





Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!